Pages

Jumat, 20 Maret 2015

Sistem Pencernaan (Enzim)

SISTEM PENCERNAAN
 
Sistem pencernaan merupakan sistem organ yang terdapat dalam tubuh yang berfungsi mencerna bahan makanan dengan mengkonversi ke bentuk senyawa atau molekul-molekul yang lebih sederhana agar dapat diserap oleh tubuh.
Sistem pencernaan manusia terdiri dari saluran pencernaan dan kelenjar pencernaan. Saluran pencernaan merupakan alat yang dilalui oleh bahan makanan. Sedangkan kelenjar pencernaan adalah bagian yang menghasilkan enzim untuk membantu mencerna makanan. Saluran pencernaan meliputi: mulut, kerongkongan atau esofagus, lambung, usus halus, dan usus besar. Kelenjar pencernaan antara lain terdapat di dinding lambung, dinding usus, pankreas dan hati. Sedangkan kelenjar pencernaan terdiri dari kelenjar ludah, kelenjar lambung, kelenjar usus, hati, dan pankreas.
Bahan makanan yang masuk ke dalam tubuh akan diproses secara kimiawi oleh sistem pencernaan tubuh. Proses kimia ini dilakukan dengan menggunakan bahan kimia yang disebut enzim. Proses Pencernaan kimiawi adalah proses perubahan susunan molekul makanan dengan bantuan kerja enzim. Enzim yang digunakan selama pencernaan kimiawi dihasilkan oleh kelenjar pencernaan.
Pengertian Enzim
Enzim adalah suatu getah / cairan yang dihasilkan oleh kelenjar pencernaan. Mempelajari mengenai enzim terkadang membuat kita rancu / bingung, baik mengenai fungsinya, tempatnya, penghasilnya, bahkan namanya. Nah, berikut adalah tabel enzim yang Insya Allah lengkap dan dapat digunakan untuk mempermudah Anda (khususnya pelajar) dalam menghafalkan berbagai enzim yang ada dalam tubuh.

Tabel Enzim (Fungsi, Tempat, Penghasil)

No.
Nama Enzim
Letak
Fungsi
Penghasil
Mengubah
Menjadi
1.
Ptialin / Amilase
Mulut
Amilum
Maltosa
Kelenjar Ludah
2.
Pepsin
Lambung
Protein
Pepton
Lambung
3.
Renin
Lambung
Mengendapkan kasein susu
Lambung
4.
Amilase
Usus 12 Jari
Maltosa
Glukosa
Pankreas
5.
Tripsin
Usus 12 Jari
Pepton
Asam Amino
Pankreas
6.
Lipase
Usus 12 Jari
Lemak
Asam Lemak & Gliserol
Pankreas
7.
Erepsin
Usus Halus
Pepton
Asam Amino
Usus 12 Jari
8.
Maltase
Usus Halus
Maltosa
Glukosa + Glukosa
Usus Halus
9.
Sukrase
Usus Halus
Sukrosa
Glukosa + Fruktosa
Usus Halus
10.
Laktase
Usus Halus
Laktosa
Glukosa + Galaktosa
Usus Halus




Pengertian dan Macam-Macam Bentuk Gunung Api





Pengertian dan Jenis Gunung Api
Pengertian Gunung Api
Pengertian dan Macam Gunung Api | Gunung api adalah gunung yang terbentuk akibat material hasil erupsi menumpuk di sekitar pusat erupsi atau gunung yang terbentuk dari erupsi magma. Gunung api tidak dijumpai di semua tempat. Gunung api hanya terdapat pada tempat-tempat tertentu, yaitu pada jalur punggungan tengah samudera, pada jalur pertemuan dua buah lempeng kerak bumi, dan pada titik-titik panas di muka bumi tempat keluarnya magma, di benua maupun di samudera (hot spot). Sebagian besar gunung api yang aktif di dunia berada di pertemuan lempeng tektonik dan muncul di daerah-daerah yang berada di dalam di Larutan Pasifik yang disebut "cincin gunung api" (ring of fire).
Gunung api juga terbentuk di kedalaman laut di punggungan tengah samudera. Di sepanjang pegunungan di tengah lautan, lapisan kerak bumi menjadi tipis dan lemah. Magma yang muncul keluar kemudian membentuk barisan gunung api. Tetapi, tidak semua gunung api terbentuk pada pertemuan lempeng. Pulau Komodo di Flores NTT adalah contoh salah satu pula vulkanis yang ada di Indonesia. Pulau vulkanis merupakan puncak dari gunung api yang terletak di dasar samudera.
Macam - macam gunung api dibagi berdasarkan: aktivitas, proses terjadi, dan tipe letusan. Berdasarkan aktivitasnya, jenis gunung api antara lain:
  • Gunung api aktif, yaitu gunung api yang masih bekerja dan mengeluarkan asap, gempa, dan letusan.
  • Gunung api mati, yaitu gunung api yang tidak memiliki kegiatan erupsi sejak tahun 1600.
  • Gunung api istirahat, yaitu gunung api yang meletus sewaktu-waktu, kemudian beristirahat. Contoh, Gunung Ceremai dan Gunung Kelud.
Macam bentuk gunung api berdasarkan bentuk dan proses terjadinya, antara lain:
  • Gunung api Maar, gunung api ini terjadi akibat erupsi eksplosif kemudian gunung api ini mati, akibatnya dapur gunung api yang dangkal, bentuk gunung api ini kecil tetapi mempunyai lereng yang curam. Bentuk seperti danau kawah. Terjadi karena letusan besar yang kemudian membentuk lubang besar di bagian puncak. Bahan-bahan yang dikeluarkan berupa benda padat/effiata. Contoh, Gunung Lamongan di Jawa Timur.

  • Gunung api kerucut/srato, jenis gunung api ini paling banyak dijumpai. Terjadi akibat peristiwa eksplosif (ledakan) kemudian diselingi lelehan, akibatnya lereng gunung menjadi berlapis-lapis. Bentuk seperti kerucut dengan lapisan lava dan abu yang berlapis-lapis, karena letusan dan lelehan batuan panas dan cair. Lelehan yang sering terjadi menyebabkan lereng gunung berlapis-lapis sehingga disebut strato. Sebagian besar gunung api di Indonesia masuk dalam kategori gunung api kerucut. Contoh, Gunung Merapi.
  • Gunung api perisai/tameng, gunung api ini terjadi jika magma yang keluar sangat encer, sehingga magma yang keluar dapat bergerak sangat jauh dari lubang pusat erupsi, akibatnya akan membentuk gunung api yang mempunyai lereng yang landai. Berbentuk seperti perisai, terjadi karena lelehan yang keluar dengan tekanan rendah, sehingga nyaris tidak ada letusan dan membentuk lereng yang sangat landai dengan kemiringan 1 sampai 10 derajat. Contoh gunung api perisai/tameng antara lain Gunung Maona Loa Hawaii di Amerika Serikat.
 
Jenis gunung api berdasarkan tipe letusan, antara lain:
  • Hawaian, memiliki tipe letusan dengan pancuran lava ke udara mencapai ketinggian 200 meter, mudah bergerak dan mengalir secara bebas.
  • Strombolian, memiliki ciri letusan mencapai 500 meter dengan pijaran seperti kembang api.
  • Merapi, memiliki tipe letusan dengan ciri guguran lava pijar saat kubah lava runtuh.
  • Volcanian, memiliki ciri letusan yang membentuk volcano disertai awan panas yang padat.
  • Pelean, gunung api dengan tipe letusan yang paling merusak karena magma yang meletus dari bagian lereng gunung yang lemah.
  • St. Vincent, gunung api dengan tipe letusan yang disertai longsoran besar dan awan panas yang bisa menutupi area yang luas.
  • Sursteyan, gunung api dengan tipe letusan dengan vulkanian tetapi kekuatan letusannya lebih besar.
  • Plinian, gunung api dengan tipe letusan eksplosif yang sangat kuat dengan ketinggian letusan yang mencapai >500 km.

Jumat, 27 Februari 2015

16 Cara Menghitamkan Rambut Secara Alami

Cara Menghitamkan Rambut. Di Indonesia, kebanyakan orang mempunyai rambut hitam akibat pigmentasi yang normal. Hanya beberapa orang yang memiliki rambut berwarna kecokelatan atau mungkin kemerahan, itu juga disebabkan berbagai faktor. 
Rambut yang hitam selalu dianggap subur dan sehat. Alasan itulah yang membuat sebagian orang berburu cara menghitamkan rambut dengan perawatan alami. Sementara, sebagian lainnya lebih memilih menghitamkan rambut dengan cara praktis dan instan, meski harga mahal mereka rela mengeluarkan koceknya, tentu hanya untuk kalangan atas.

Cara Menghitamkan Rambut

Dengan cara alami bukan berarti tidak pasti keberhasilannya. Justru, dengan memulai cara menghitamkan rambut alami rambut menjadi lebih sehat. Sementara cara praktis kebanyakan menggunakan bahan kimia atau alat yang secara langsung memberi dampak buruk terhadap rambut.
Banyak ramuan tradisional untuk menjadikan rambut hitam dengan cepat yang dapat Anda gunakan, semuanya dihimpun dari berbagai sumber seperti HomeRemedyShop.
Cara Menghitamkan Rambut
(c) Beauty Lish


1. Air teh basi
Cara alami menghitamkan rambut pertama adalah menerapkan ramuan perawatan tradisional dari air teh basi. Perawatan ini mudah dan murah, sehingga siapapun dapat melakukannya. Sebelum digunakan, air teh harus didiamkan semalaman agar khasiat dari daun teh keluar sepenuhnya dan siap membantu permasalahan Anda.
  1. Buatlah secangkir teh tanpa gula, diamkan semalaman.
  2. Di pagi harinya, basahi rambut dengan air teh yang diabaikan semalaman tadi (teh basi).
  3. Setelah lima menitan, bilas rambut dengan air dan shampo.
Cara menghitamkan rambut dengan teh basi harus dijalankan secara rutin. Selain rambut hitam yang akan Anda peroleh, pertumbuhan rambut uban juga terhambat karena kandungan seperti zinc, vitamin, kalsium, dan beberapa mineral lain berguna untuk mendorong laju pertumbuhan rambut hitam dengan menormalkan pigmentasi.
2. Buah Alpukat
Alpukat menjadi buah nikmat nan serba guna. Berbagai perawatan dapat dilakukan oleh alpukat, seperti melembabkan kulit dan menghitamkan rambut alami.
  1. Segera siapkan satu buah alpukat segar.
  2. Belah dan ambil dagingnya dengan sendok atau alat khusus pengeruk daging buah.
  3. Pada mangkuk penampung, campurkan air perasan jeruk nipis. Tumbuk dan lumatkan hingga tercampur.
  4. Bilas rambut dengan air bersih, lanjutkan dengan membalurkan obat penghitam rambut alami ini secara merata.
  5. Bungkus rambut dengan topi mandi khusus (shower cap).
  6. Diamkan satu jam sambil Anda melakukan rutinitas lain.
  7. Terakhir, bilas rambut dengan air biasa dan jangan lupa gunakan shampo yang cocok untuk setelah rambut bersih dari bahan ramuan.


3. Biji Pepaya
Warna hitam dari biji pepaya memang tampak menjijikan. Tetapi siapa nyana bahwa biji tersebut dapat digunakan untuk menghitamkan rambut dengan tambahan minyak kelapa.
  1. Ambil 30 biji buah pepaya, goreng tanpa minyak (sangrai), tumbuk halus atau blender.
  2. Pada wadah penampung, tuangkan satu sendok minyak kelapa (bila kurang tambahkan), setelah itu aduk sebentar.
  3. Aplikasikan langsung ke kulit kepala secara merata, termasuk yang ditumbuhi uban.
  4. Terakhir, bersihkan rambut dengan berkeramas.
4. Kelapa Hijau
Kelapa yang menyimpan air segar, apalagi jika ditambah es. Es kelapa selalu cocok disandingkan dengan makanan ringan apapun ketika cuaca sedang terik, sebagai konsumsi ringan di waktu istirahat. Kelapa hijau yang masih muda juga berguna untuk menghitamkan rambut.
  1. Belah kelapa hijau muda dan siapkan garam dapur.
  2. Parut kelapa tanpa kulit menggunakan alat (silahkan ke pasar), setelah itu campurkan dengan sedikit garam.
  3. Aduk, peras campuran, tampung air dan diamkan semalaman.
  4. Gunakan air hasil perasan untuk berkeramas selama tujuh hari berturut-turut.
5. Daun Kembang Sepatu
Seseorang mengaku berhasil mengusir uban yang selama ini menurunkan kepercayaan dirinya dengan bantuan ramuan bunga sepatu. Dirinya rutin melaksanakan perawatan untuk menghitamkan rambut dengan daun kembang sepatu, apakah Anda tertarik mencobanya?
  1. Ambil 15 lembar daun kembang sepatu.
  2. Cuci dengan air dan remas-remas hingga keluar air kental menyerupai lendir.
  3. Basahi terlebih dahulu kulit kepala dan rambut, kemudian usapkan air kental bekas remasan daun kembang sepatu secara merata.
Lakukan sedikitnya dua minggu sekali selama satu bulan sebelum Anda memberi laporan akan keberhasilan ramuan ini.
6. Kopi
Kandungan kafein pada kopi dapat memperpanjang usia manusia.
Terkait perawatan rambut, kopi ternyata mampu menggelapkan warna rambut.
  1. Seduh kopi hitam seperti biasa.
  2. Diamkan sampai air dingin.
  3. Saring ampas kopi dan tampung air pada mangkuk.
  4. Gunakan air kopi untuk mencuci rambut beberapa kali.
  5. Bersihkan rambut dengan shampo dan kondisioner yang biasa dipakai.
  6. Keringkan rambut dengan handuk, jangan gunakan alat pengering rambut (hair dryer)
Warna hitam kopi sedikit membantu menjadikan rambut Anda hitam legam secara berkala. Ulangi perawatan seminggu tiga kali.
7. Teh Hitam
Banyak varian teh, seperti teh hijau, teh hitam, dan teh rosella. Semua teh mempunyai manfaat yang berbeda, seperti teh hijau yang bermanfaat menangkal radikal bebas karena kaya akan polifenol sebagai antioksidan kuat.
Teh hitam berkhasiat untuk menghitamkan rambut, Anda bisa menggunakan teh jenis ini
  1. Seduh teh hitam dengan air panas tanpa gula.
  2. Diamkan sampai dingin sendirinya.
  3. Tuang ke dalam mangkuk.
  4. Gunakan kapas atau siram sedikit demi sedikit pada rambut sembari mengucek rambut beberapa kali.
  5. Bilas rambut setelah 15 menit sampai bersih dengan shampo dan kondisioner.
  6. Keringkan rambut dengan handuk lembut-lembut.
Cara ini cukup efektif mewarnai rambut hitam Anda. Warga eropa sudah banyak membuktikan khasiat dari teh hitam ini.
8. Kacang Kenari Hitam
Kacang kenari hitam bekerja efektif dalam memberi kehitaman warna pada rambut.
  1. Siapkan segenggam kacang kenari hitam, geprak kasar semuanya.
  2. Rebus dalam panci hingga mendidih.
  3. Diamkan sampai air rebusan kenari dingin, saring ke dalam wadah penampung.
  4. Gunakan air untuk membasuh rambut, biarkan setengah jam lamanya.
  5. Bilas rambut dengan air bersih, shampo, dan kondisioner seperti biasa.
  6. Keringkan rambut dengan handuk.
Metode perawatan ini cukup sulit dan memakan waktu, tetapi orang lain mengaku mendapatkan warna hitam rambut alami lebih cepat.


9. Cokelat
Makanan yang selalu dijadikan simbolis cinta atau buah tangan ini memang tidak sehat jika terlalu sering dikonsumsi, karena menyebabkan deposit lemak yang memicu obesitas. Cokelat ternyata bisa dipakai dari luar untuk menggelapkan warna rambut, yang digunakan adalah bubuknya.
  1. Campurkan cokelat bubuk dengan air hingga menjadi pasta kental.
  2. Balurkan masker rambut cokelat secara merata, diamkan 20 menit dengan rambut keadaan terbungkus.
  3. Cuci rambut seperti biasa dengan shampo dan kondisioner.
  4. Keringkan dengan handuk.
Bila ingin mengeluarkan sedikit uang, Anda bisa mencampurkan bubuk cokelat dengan setengah botol shampo yang dipakai untuk berkeramas.
10. Buah Bit dan Wortel
Bagaimana cara menghitamkan rambut dengan buah bit dan wortel?
  1. Siapkan secangkir jus buah bit dan wortel secara terpisah.
  2. Ambil satu buah cangkir berukuran sedang, kemudian tuang 1/2 jus buah bit dan wortel, aduk sampai tercampur.
  3. Aplikasikan ramuan pada rambut secara merata, diamkan 30 menit lamanya.
  4. Bilas rambut dengan cara berkeramas seperti biasa.
Perawatan ini dapat Anda lakukan seminggu sekali untuk memperbesar peluang keberhasilan.
11. Rosemary
Bagaimana cara menghitamkan rambut dengan rosemary?
  1. Petik daun rosemary secukupnya.
  2. Cuci bersih dan remas-remas, kemudian masukkan pada cangkir hingga terisi 1/4 nya.
  3. Rebus daun ke dalam 1 gelas air sampai mendidih, kemudian saring airnya setelah dingin.
  4. Sehabis keramas, basahi rambut dengan air rebusan rosemary, pijat perlahan dengan tujuan memperlancar peredaran darah pada kulit kepala.
  5. Setelah 5 menit, cuci rambut dengan air baisa.
Rosemary tidak baik digunakan terlalu sering, jadi seminggu gunakan minimal dua kali saja.


12. Lemon dan Minyak Kelapa
Dikutip dari artikel penyebab dan cara menghilangkan uban, kedua bahan ini dapat mendorong produksi melanin yang mampu menghitamkan rambut dan mencegah tumbuhnya uban.
Bagaimana tips menghitamkan rambut dengan lemon dan minyak kelapa?
  1. Campur kedua bahan dengan jumlah seimbang dan banyak harus disesuaikan dengan panjang rambut.
  2. Usapkan langsung ramuan pada kulit kepala dan rambut sambil dipijat.
  3. Diamkan ramuan teresap pada akar rambut 15 menit lamanya.
  4. Terakhir, bilas dengan shampo dan kondisioner.
13. Daun Rambutan
Daun rambutan menyimpan zat saponin, tannin, dan polifenol yang berkhasiat membantu produksi pigmen rambut sehingga memberi warna hitam pekat pada rambut.
Bagaimana cara menghitamkan rambut dengan daun rambutan?
  1. Petik daun rambutan yang utuh beberapa lembar, cuci dengan air.
  2. Lumatkan dengan cara meremasnya.
  3. Tambahkan beberapa sendok air, aduk.
  4. Peras daun hingga keluar air, tampung di tempat berbeda.
  5. Gunakan air perasan untuk mengusap rambut dan kulit kepala secara merata.
  6. Diamkan 30 menit sebelum dibilas.
Lakukan perawatan maksimal 3 kali dalam seminggu, jangan terlalu berlebihan.

14.Minyak Kemiri
Anda tau Kemiri adalah bumbu yang biasanya selalu ada didapur setiap rumah. Ternyata selain banyak dibutuhkan untuk bumbu dapur kemiri juga bisa dijadikan sebagai minyak rambut untuk menghitamkan rambut. Ia juga memiliki kandungan dan zat yang mampu menyuburkan rambut. Caranya anda tinggal membeli minyak kemiri dan menggunakannya sebagai  minyak rambut setiap pagi dan malam.

15.Minyak Cem-Ceman
Kalau yang satu ini nama minyaknya lucu ya, pasti pada gak taukan apa sih minyak cem - ceman itu? minyak cemceman adalah minyak kelapa sawit yang duah dicampur berbagai macam daun herbal lainnya seperti  urang aring dll. Sehingga minyak cem - ceman sangat baik untuk menghitamkan rambut dan menyuburkan rambut. Rambutpun terlihat tebal hitam berkilau.
 
 16. Minyak Mustard


Minyak ini juga biasa dipakai untuk memasak makanan. Selain sebagai bumbu minyak moster ini juga bisa dipakai sebagai bahan alami untuk membuat rambut lebih hitam. Caranya anda tinggal pakai minyak ini secara merata dirambut lalu tutup menggunakan tutup kepala. Diamkan selama beberapa jam dan bilas dengan air.


Apabila setelah Anda memilih satu cara menghitamkan rambut dengan perawatan alami di atas timbul efek yang tidak diinginkan, segera konsultasikan pada dokter agar mendapat penanganan sedini mungkin. Tidak semua jenis rambut cocok pada ramuan tradisional di atas, Anda bisa minta saran dari dokter untuk menentukan cara terbaik agar rambut hitam alami.

Jumat, 20 Februari 2015

Cara Menghindari Jamur pada Lemari

                              


Hallo Sahabat Blogger..
Seringkali kita sudah merasa nyaman bukan dengan pakaian yang kita simpan di lemari kita yang sepertinya tampak bersih dan bebas dari debu yang masuk. Lemari pakaian secara berkala perlu dibersihkan dan dirapikan karena bukan tidak mungkin pakaian-pakaian kita dalam lemari terutama pakaian yang jarang kita pakai ternyata berjamur. Nah..bagaimana supaya pakaian-pakaian kita tetap bersih dan bebas jamur selama kita simpan dalam lemari? Mari kita simak tips pakaian bebas jamur di lemari berikut ini :
  • Perhatikan jarak penempatan lemari dengan dinding.
Penempatan lemari jangan terlalu dekat dengan dinding. Hal ini karena kelembaban dinding akan mudah sampai ke lemari sehingga lemari menjadi lembab dan menjadi lingkungan yang mendukung untuk tumbuhnya jamur.
  • Periksa kerapian dan kebersihan lemari secara berkala.
Kalian bisa melakukan ini setiap seminggu sekali atau dua minggu sekali untuk memastikan lemari tidak berjamur. Keluarkan semua pakaian di lemari lalu bersihkan ruang dalam lemari secara rutin. Pilih dan sisihkan pakaian-pakaian yang sudah tidak terpakai karena baju-baju seperti ini paling rentan ditumbuhi jamur karena jarang keluar dari lemari. Ada baiknya jika pakaian-pakaian yang masih baik tapi sudah tidak dipakai ini sumbangkan kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan, misalnya untuk korban bencana banjir,dll. Sehingga menjadi lebih bermanfaat bukan?
  • Bagaimana bila lemari berjamur?
Bersihkan gumpalan-gumpalan jamur tadi menggunakan lap kering, baru kemudian bersihkan sisa-sisanya dengan menggunakan lap basah. Tunggu hingga permukaan benar-benar kering, lalu bisa meletakkan beberapa butir kapur barus atau menggantunggkan kamper dengan pilihan keharuman yang saat ini semakin bervariasi. Bisa juga menggosokan minyak kayu putih atau wewangian untuk mengusir semut.
  • Lapisi bagian belakang lemari dengan lakban atau plastik.
Permukaan lakban atau plastik ini tidak mudah ditembus air sehingga dapat mencegah permukaan belakang lemari dari kelembaban, sehingga dapat mencegah tumbuhnya jamur.



Demikian tips pakaian bebas jamur di lemari. Nah, kapan terakhir kali kalian merapikan lemari pakaian? Ayo mulai dari sekarang biasakan lemari pakaian tetap rapi dan bersih agar bebas dari jamur ya. Semoga bermanfaat...

Kamis, 19 Februari 2015

Membuat Kerajinan Tangan dari Barang Bekas



Halo sahabat Blogger, Salam kenal…
Banyak ya masyarakat itu gak sadar tentang masalah sampah, terutama sampah plastik. Banyak orang yang membuang sampah plastik di sungai. Waktu membuang sampah sih mereka cuek aja, nah waktu musim penghujan ini mereka protes karena BANJIR. Padahal itu kan sebenarnya salah mereka dulu.
Karena itu, jangan langsung membuang sampah-sampah plastikmu gitu aja. Ada cara kok untuk mengolah mereka menjadi menarik dan berguna.
1) Dibuat Tirai Kamar 

http://www.distractify.netdna-cdn.com/wp-content/uploads//2014/07/Plastic-Bottle-Curtains-934x.jpg 





Nah, kamu bisa berkreasi dan buat tirai botol plastikmu sendiri . Selain ramah kamu ikut berperan untuk menyelamatkan lingkungan, kamu bakal membuat ruanganmu tampil beda yang mempercantik kamarmu.

 
 


2) Dibuat Sapu Serbaguna

Sapu unik ini dibuat dari botol bekas. Caranya sebagai berikut :
Bahan-bahan yang diperlukan :
·      Botol Plastik bekas (jumlah disesuaikan dengan kebutuhan sapu)
·      Gunting untuk membelah botol
·      Pensil/Pulpen/Spidol untuk mengambar pola
·      Lem (jika dipelukan, dalam gambar tidak digunakan)
·      Gagang sapu, bisa gunakan gagang sapu lama atau kayu bulat lain yang ada disekitar kita.
Cara Membuat Sapu dari Botol Plastik Bekas :
1.    Ambil botol, gambarkan pola sapu (lihat gambar).
2.    Potong bagian bawah botol dan guntinglah sesuai dengan pola.
3.    Potong semua mulut botol kecuali 1 buah (lhat gambar)
4.    Masukan botol-botol yang sudah disisir (digunting) kedalam 1 botol yang masih ada mulut botolnya (lihat gambar).
5.    Selanjutnya pasangkan gagang sapu dan sapu daur ulang Anda telah siap digunakan.

3) Tempat Koin
 
Kreasi daur ulang dari botol bekas ini dinamakan Pet Bottle Purse yang didesain oleh desainer asal Jerman, Zitta Schnitt. Proyek ini adalah proyek yang bersifat open source, yang artinya siapa saja dapat menggunakan desain ini. Dengan menggabungkan dua buah potongan bagian belakang botol dan menambahkan resleting, botol bekas dapat diolah kembali menjadi sebuah produk yang bernilai tambah. Selain bermanfaat, desain ini juga memiliki tampilan yang menarik.
 Alat dan Bahan:
·         pisau
·         pelubang sabuk
·         gunting
·         jarum
·         2 botol bekas minuman bersoda
·         1 zipper / ritsleting
·         benang senar
Cara membuat :
1.    Pertama, potong bagian bawah dari botol dan rapikan, kemudian di sepanjang bagian bawah lubangi dengan pelubang sabuk (bisa juga dengan jarum yang besar) dengan jarak yang sama. Sebaiknya jangan terlalu dekat
2.    Jahit resleting dengan menggunakan benang senar dengan cara memasukkan jarum pada tiap lubang. Sebelum menjahit, ritsleting dalam keadaan terbuka.
3.    Jahit bagian bawah terlebih dahulu kemudian dilanjutkan bagian atas.
4.    Setelah selesai, rapikan ujung ritsleting.
 


4) Membuat Celengen Unik
1964923_721220477919072_1898605241_n
Bahan yang diperlukan:
- Botol soda bekas
- Cat semprot (Pilox)
- Hiasan mata boneka
- Karton (gunting menyerupai bentuk telinga Piglet)
- 4 Buah tutup botol bekas (untuk kaki)

Alat yang diperlukan:
- Gunting
- Pisau cutter
- Lem UHU

Cara:
1. Potong badan botol jadi 3 bagian, lalu buang bagian tengahnya.
2. Satukan bagian atas dan bawah botol (seperti pada gambar) agar botol jadi lebih pendek.
3. Lubangi tutup botol agar terlihat seperti hidung Piglet 

4. Warnai botol sesuai dengan warna kesukaanmu dengan cat semprot. Pastikan warna merata.
5. Ambil keempat tutup botol lalu lem ke badan botol agar seperti kaki. Berguna agar botol bisa berdiri seperti pajangan

6. Tempelkan telinga dan mata ke bagian kepala (seperti pada gambar)
7. Jadi deh celengan piglet bikinan kita. 


 
5) Membuat Bunga Cantik Untuk Hiasan Rumah
kita akan berkreasi membuat bunga sederhana dari botol plastik bekas. Bahan bakunya botol plastik soda.  Untuk membuatnya kita hanya mengambil dasar botolnya saja untuk membuatnya menjadi bunga.

      

Material :
1. Botol plastik soda
2. Cat acrylic dan Kuas

Cara :
1. Ambil bagian dasar botol plastik soda dengan cara memotongnya dengan gunting/cutter.
2. Gambarlah bentuk global bunga dengan menggunakan spidol permanen kemudian gunting

3. Cat pada bagian belakang bunga dengan menggunakan cat acrylic, bagian yang dimaksud adalah cekungan dari dasar botol soda sehingga bila terlihat dari depan permukaan rata dan mengkilat.Buatlah beberapa agar bisa dipajang di vas dan terlihat lebih menarik.


6) Membuat Kreasi Lampion yang Cantik

Cara membuat kerajinan tangan unik dan cantik tidaklah selalu mahal. Demi menghiasi rumah Anda yang kosong, Anda dapat menggunakan bahan bekas yang tak terpakai menjadi sebuah kreasi yang luar biasa. Nah berikut adalah contoh tutorial langkah membuat lampion dari botol bekas dan taplak meja bekas.
Cara Membuat Kreasi Lampion Cantik Unik
Bahan Membuat kreasi:
·         Botol/Kaleng/Toples kaca Bekas
·         Taplak bekas motif bunga
·         Lampu + Kabel dong atau bias juga lilin
·         Lem
·         Kawat
·         Asesoris
Cara membuat Kreasi Lampion Cantik Unik
1.      Tentu siapkan bahannya, kemudian bersihkan kalengnya.
2.      Kemudian potong taplak meja motif itu sesuai selera dengan ketentuan harus pas dengan botolnya, kemudian lem atau ikat dengan kain wol maupun kawat.
3.      Pastikan motif menutupi sebagia area botol.
4.      Ikat dengan kuat bagian leher botol.
5.      Tarunh lampunya, atau opsi lain bias menggunakan lilin.
6.      Tambahkan asesoris lain jika anda menginginkannya.

7) Dibuat Gelang 

 cara membuat gelang cantik dari botol bekas
Simple banget  kan? Yuk coba dibuat sendiri.


Nah, itu dia ide dan cara untuk mengubah botol plastik bekasmu menjadi barang-barang yang lebih berguna. Ada ide yang ingin praktekkan gak nih guys? Selain bisa menyelamatkan lingkungan, dengan sedikit kreatifitas dan pemasaran yang baik kamu juga bisa menyelamatkan kantongmu dengan menjual beberapa barang kerajinan di atas.

 
Copyright 2010 SImpLe bLOg. Powered by Blogger
Blogger Templates created by DeluxeTemplates.net
Wordpress by Wpthemescreator
Blogger Showcase